Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Haas Claws Revamp Jadi Makin OP Kalau Dipakai 4 Hero Mobile Legends Ini!

 

Freya

Lifesteal Deras, Attack Speed Cepat

Yo mina san!

Baru-baru ini Mobile Legends sudah melakukan beberapa perubahan untuk equipment yang bisa kalian beli ketika bermain.

Ya perubahan ini tentunya sangat berpengaruh dalam permainan, bahkan ada beberapa hero yang secara tidak langsung jadi di buff gara-gara adanya perubahan equipment ini.

Salah satu equipment yang perubahannya sangat berpengaruh sekarang adalah Haas Claws. Ya item yang identik dengan atribut lifestealnya ini sangatlah OP sekarang.

Bagaimana tidak, sekarang selain lifesteal ia juga mendapat tambahan beberapa atribut lain yang bsia membuat hero yang mengandalkan basic attack dan juga critical menjadi semakin OP.

Haas Claws

Penambahan physical attack, attack speed, dan juga crit chance, 3 atribut tersebut sangatlah membantu hero-hero yang mengandalkan basic attack mereka.

Ya jika kalian menyadari, sebenarnya atribut dan juga efek baru yang ada dalam Haas Claws ini dulunya dimiliki oleh equipment dengan nama Scarlet Phantom.

Sekarang Scarlet Phantom sudah dihapus, atirbut dan efeknya berpindah di Haas Claws. So bisa dibilang Haas Claws sekarang sudah seperti 2 equipment yang dijadikan satu.

Dari situ tentunya kalian bisa tahu kan, hero apa yang sangat diuntungkan dengan perubahan Haas Claws ini?

1. Bruno

Bruno

Hero pertama yang sangat diuntungkan dengan perubahan ini adalah Bruno. Bruno merupakan hero yang sangat mengandalkan basic attack miliknya.

Dengan skill pasif dan juga skill 1 miliknya, membuat basic attack miliknya menjadi semakin sakit. Jika dipadukan dengan Haas Claws ini, Bruno akan menjadi semakin mengerikkan.

Ia bisa mendapat tambahan attack speed, crit chance, dan juga lifesteal. Hal itu bisa membuat damage Bruno semakin tinggi dan sulit untuk ditumbangkan.

2. Irithel

Irithel

Setelah mendapatk buff, Irithel sekarang jadi mulai sering terlihat di ranked match, dan bahkan di pertandingan profesional.

Irithel merupakan marksman dengan damage yang tinggi, ia bukan tipe marksman attack speed, melainkan critical dan damage tinggi.

Dengan adanya Haas claws terbaru, damage yang diberikan Irithel jadi semakin sakit, selain itu Irithel juga akan semakin sulit untuk ditumbangkan.

3. Freya

Freya

Selain marksman, hero lain yang mengandalkan basic attack seperti Freya juga sangat diuntungkan dengan Haas claws terbaru ini.

Attack speed Freya terkenal sangat cepat, jika ditambah dengan Haas claws maka serangannya juga akan semakin cepat.

Selain itu ia juga bisa sustain lebih lama berkat lifesteal yang ia dapat dari Haas claws.

4. Zilong

Zilong

Ya Haas claws sendiri sangatlah menguntungkan untuk Zilong. Attack speed Zilong sudah tidak perlu diragukan lagi.

Ditambah dengan Haas Claws Zilong bisa menjadi bencana bagi para musuh-musuhnya. Ia akan semakin sulit ditumbangkan, apalagi dalam kondisi 1 lawan 1.

So revamp dari Haas Claws ini secara tidak langsung memberikan buff kepada hero-hero yang mengandalkan basic attack seperti 4 hero diatas.

Selain 4 hero diatas, mungkin masih ada hero-hero lain yang sangat diuntungkan dengan revamp dari Haas claws ini, jadi jangan takut bereksplorasi dan bereksperimen, tapi eksperimennya di camp pelatihan saja ya.

Paman Radon
Paman Radon Senyumin aja

Post a Comment for "Haas Claws Revamp Jadi Makin OP Kalau Dipakai 4 Hero Mobile Legends Ini!"