Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Vending Machine Ini Tawarkan Sensasi Makan di Pesawat tanpa Perlu Naik Pesawat

 

Vending Machine

Berbagai Macam Menu Makanan yang Biasa Disajikan di Pesawat Bisa Kalian Dapatkan Disini

Yo mina san!

Vending machine, ya mesin yang satu ini merupakan mesin yang sangat memudahkan kita ketika berada di luar rumah.

Dengan adanya vending machine kita bisa mendapatkan barang-barang yang kita butuhkan dengan mudah, entah itu minuman atau makanan ringan.

Di Jepang sendiri keberadaan dari vending machine bisa dibilang sangatlah banyak dan tersebar di seluruh bagian negara tersebut.

Jenisnya pun bermacam-macam, mulai dari minuman, makanan, daging sapi, dan masih banyak lagi.

Dari sekian banyak jenis tersebut, ada satu vending machine yang menarik untuk diperhatikan, yakni In Flight Meals of the World yang terletak di Gorio Mall.

In Flight Meals of the World

Vending machine tersebut menjual berbagai macam makanan yang hanya bisa kalian nikmati jika kalian melakukan penerbangan internasional.

Seperti yang kalian ketahui, penerbangan internasional biasanya membutuhkan waktu yang sangat lama, sehingga banyak maskapai penerbangan yang menawarkan makanan dalam penerbangan tersebut.

Ya dengan vending machine ini kalian tidak perlu melakukan penerbangan internasional terlebih dahulu untuk mencoba makanannya.

Harga dari setiap menunya berkisar 1000 yen atau kalau dirupiahkan menjadi kurang lebih 110 ribu.

Loco Moco

Penampilannya sendiri mirip dengan makanan beku pada umumnya, begitu kalian melelehkan es dan memanaskannya maka kalian bisa langsung menikmati makanan tersebut.

Namun meski termasuk makanan beku, cita rasa dari makanan tersebut tidak bisa diremehkan, Loco Moco yang dibeli dari vending machine tersebut sangat nikmat.

Loco Moco

Dagingnya sangat besar dan lembut, sausnya juga sangat kaya akan rasa. Sekilas kalian tidak akan tahu kalau ini merupakan makanan beku.

Meskipun rasanya enak, tapi dengan harga 1000 yen memang dirasa lumayan mahal untuk seukuran bento.

Tapi tetap saja, makanan dari vending machine ini memiliki keunikannya sendiri, cocok sekali buat kalian yang penasaran bagaimana rasa makanan di penerbangan internasional.

Sumber: soranews24.com

Paman Radon
Paman Radon Senyumin aja

1 comment for "Vending Machine Ini Tawarkan Sensasi Makan di Pesawat tanpa Perlu Naik Pesawat"

MogiMogy December 31, 2022 at 5:38 AM Delete Comment
Enak bro kelihatannya hehe