Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Open Beta Battlefield Mobile, Review Singkat Game FPS Mobile Paling Rusuh!

 

Battlefiedl Mobile

Calon Game FPS Mobile Terbaik Sudah Hadir!

Konichiwa mina san!

Ok kali ini saya akan membahas salah satu game FPS yang ramai diperbincangkan, bagaimana tidak game FPS yang populer di PC ini akhirnya telah merambah ke perangkat mobile.

Battlefield Mobile, setelah beberapa saat game ini muncul, tiba-tiba saja mereka melakukan Open Beta. Setelah beberapa lama saya menunggu akhirnya kesempatan ini datang.

Game ini memang membawa beberapa konsep umum yang biasanya bisa kalian temukan di game FPS manapun.

Multiplayer dengan beberapa mode, kostumisasi senjata, banyaknya pilihan karakter dan lain-lain.

Tapi ada satu hal besar yang membuat Battlefield Mobile berbeda dengan game FPS lainnya, hal apakah itu? daripada penasaran mari kita bahas bersama-sama.

Yang pertama saya akan membahas user interfacenya, Battlefield Mobile menawarkan UI yang sederhana dan pasti mudah dipahami dengan sekali lihat saja.

Battlefield Mobile

Kedua saya akan membahas dari segi grafisnya, grafis yang ditawarkan menurut saya tidak spesial, biasa-biasa saja.

Tidak ada hal yang baru bagi saya ketika melihat grafis di game ini, tapi bukan berarti grafis di game ini jelek, grafis di game ini tetap bagus.

Battlefield Mobile

Untuk fitur-fiturnya sendiri kalian bisa melakukan kostumisasi senjata dengan berbagai macam skin yang sudah tersedia.

Tidak seperti game lain dimana kalian bisa dengan bebas mengganti beberapa part dari senjata kalian, di Battlefield Mobile kalian hanya bisa mengganti bagian pembidik saja.

Battlefield Mobile

Namun sebagai gantinya, Battlefield Mobile menyediakan fitur Specialization untuk setiap senjata yang kalian punya, fitur ini mirip dengan penggunaan skill di game-game rpg.

Di fitur ini kalian bisa menggunakan beberapa poin untuk mengaktifkan spesialisasi khusus senjata tersebut seperti menambah damage headshot, menjadi tak terlihat di radar ketika menembak, dll.

Battlefield Mobile

Beralih ke fitur karakter, kalian bisa melakukan kostumisasi karakter dengan beberapa skin yang tersedia, selain itu kalian juga bisa memainkan beberapa kelas berbeda.

Untuk sekarang kelas yang tersedia adalah Assault, Engineer, Recon, dan Support. Setiap kelas tersebut memiliki kemampuan unik dan equipment spesial sendiri-sendiri.

Sebagai contoh, jika kalian memakai kelas support maka kalian bisa membawa Supply crate yang bisa digunakan untuk melakukan healing dan memberikan peluru.

Selain itu kelas ini juga memiliki skill tersendiri seperti menerima damage lebih sedikit dari ledakan, dan heal dari supply crate berjalan lebih cepat.

Battlefield Mobile

Ok sekarang beralih ke Gameplaynya, jujur saja tidak ada hal yang baru untuk segi gameplaynya, tapi ada satu hal yang membuatnya berbeda.

Ketika bermain suasana benar-benar menjadi tegang karena gameplay dari game ini benar-benar rusuh minta ampun.

Kalian pasti sudah sering memainkan game FPS dimana kalian bisa naik tank atau kendaraan yang lain, nah di Battlefield Mobile kalian juga bisa melakukan itu.

Hanya saja di sini kalian akan mudah sekali bertemu dengan musuh, bayangkan saja Multiplayer tapi masing-masing tim kalian dan lawan bisa naik tank.

Battlefield Mobile

Benar-benar rusuh minta ampun, apalagi game ini bukan tipe game seperti Apex Mobile atau CODM dimana karakter kalian bisa bergerak dengan lincah.

Di Battlefield Mobile, posisi dan juga aim kalian benar-benar berpengaruh, salah posisi sedikit saja maka kalian bisa langsung terlindas tank atau di berondong lawan.

Di sinilah keseruan dari game ini yang tidak bisa kalian rasakan di game lain. Meski begitu masih ada beberapa bug yang mengganggu.

Crosshair yang tiba-tiba hilang, karakter yang tiba-tiba tidak bisa berdiri dll. Hal tersebut wajar saja menurut saya mengingat game ini masih beta.

Jika semua bug tersebut sudah diperbaiki maka saya yakin kalau Battlefield Mobile bisa menjadi game FPS terbaik.

Overall game ini sangat layak untuk kalian nantikan, untuk sekarang memang masih banyak bug tapi saya yakin kedepannya bug yang mengganggu tersebut sudah berhasil di perbaiki.

Game ini juga sangat ringan menurut saya, ukurannya tidak sampai 3 gb, tapi ini masih versi beta, saya perkirakan pada perilisan resminya ukurannya bisa naik hingga 4-5 gb secara keseluruhan.

Paman Radon
Paman Radon Senyumin aja

Post a Comment for "Open Beta Battlefield Mobile, Review Singkat Game FPS Mobile Paling Rusuh!"