Spoiler Manga Black Clover Chapter 283 Bahasa Indonesia
Menuju Kerajaan Spade
Sebelum membahas manga Black Clover Chapter 283, kamu pasti sudah baca manga Black Clover chapter 282 yang sesuai dengan perkiraan review sebelumnya.
Pada chapter 282, Asta berhasil melakukan penggabungan dengan Liebe dan mengalahkan musuh sekali tebas.
Bentuk penggabungannya pun terlihat badass dan membuat penggemar Black Clover seantero dunia merinding.
Meskipun hanya bertahan lima menit, sudah lebih dari cukup untuk menumbangkan monster raksasa yang tidak mempan dengan sihir.
Untungnya, pedang anti sihir milik Asta adalah solusi dari kekuatan sang monster dan terbukti hanya butuh sekali tebas untuk mengalahkannya.
Manga Black Clover chapter 282 memberikan clue yang cukup untuk prediksi manga Black Clover chapter 283 nantinya.
Penggabungan Asta dan Liebe sempat membikin takut penduduk kerajaan Clover mengingat Asta bergabung dengan Iblis.
Tetapi para kesatria sihir membantah hal tersebut dengan mendukung Asta sebagai salah satu kesatria sihir terhebat kerajaan Clover.
Aura yang ditunjukan Asta pun setelah penggabungan seakan menutupi cakrawala dan makhluk raksasa tadi terlihat bukan apa-apa.
Tebasan yang dilancarkan Asta juga terlihat belum dengan kekuatan penuh tetapi sudah lebih dari cukup untuk membalikkan keadaan.
Seketika monster raksasa itu terbelah dua dan kesatria sihir kerajaan Clover sudah berhasil keluar dari situasi genting berkat Asta.
Manga Black Clover Chapter 283
Asta dengan segera menuju kerajaan Spade sesudah mengatasi situasi genting di kerajaan Clover.
Yuno mengeluarkan kekuatan barunya untuk mengalahkan musuhnya saat ini dan tidak salah karena Yuno memang keturunan bangsawan dan dia juga dicintai oleh Mana.
Manga Black Clover chapter 283 barulah awal dari pertempuran karena Asta juga baru muncul dari latihannya.
Asta akan menggunakan mode penggabungan beberapa kali pada pertempuran kedepannya sampai limit waktu penggabungan bisa lebih dari lima menit.
Karena Asta berhadapan dengan Iblis, otomatis dia akan mendapat pembelajaran baru yang akan membantunya meningkatkan efektivitas penggabungan dengan Liebe.
Black Clover Chapter 283 berkemungkinan besar akan fokus ke Yuno terlebih dahulu mengingat Asta masih menuju kerajaan Spade.
Tanggal Rilis Manga Black Clover Chapter 283
Manga Black Clover Chapter 283 diatur untuk rilis tanggal 21 Februari 2021 sampai pemberitahuan lebih lanjut yang bisa kamu baca di Animenyus.com untuk pemberitahuannya.
Lalu, Kamu bisa membaca manganya melalui Mangaplus atau menunggu pemindaian digital yang akan rilis sehari atau dua hari sebelum tanggal resminya.
Post a Comment for "Spoiler Manga Black Clover Chapter 283 Bahasa Indonesia"