Cyberpunk 2077 Game Prematur? Banyak Pemain Ajukan Refund
Yo mina san!
Ok kali ini saya mau bahas salah satu game yang baru-baru ini sedang naik daun, yup tepat sekali apa lagi kalau bukan Cyberpunk 2077.
Game terbaru yang rilis baru-baru ini memang terbilang sangat populer di kalangan para gamer.
Dengan gameplay menarik serta kualitas grafik yang bagus tak heran kalau game ini bisa sangat diminati banyak orang.
Namun dibalik semua itu ada beberapa hal yang mengecewakan dari game ini, ya sebutan game prematur atau game gagal sering kali terdengar tentang game ini.
Tak sedikit para gamer yang mengeluh, banyak sekali bug yang mengganggu.
Entah itu gagal save, bug penampilan karakter yang menjadi aneh, crash di beberapa titik, frame rate rendah dan lain sebagainya.
We waited years for this #Cyberbug2077 pic.twitter.com/rOORcsNJpM
— BLT (@BaconLettuceTo3) December 13, 2020
Kalian bisa mengecek #cyberbug2077 untuk melihat berbagai macam keluhan dari pemain game ini di seluruh dunia.
Berbagai macam keluhan serta kekecewaan tersebut bisa menjadi alasan dasar dibalik banyaknya pemain yang mengajukan refund.
Bahkan Playstation Store pun menarik game tersebut dari peredaran.
Dilansir dari twitter Playstation pada tanggal 18 Desember 2020 mereke mengumumkan akan menarik game tersebut.
SIE strives to ensure a high level of customer satisfaction, and we will begin to offer a full refund for all gamers who have purchased Cyberpunk 2077 via PlayStation Store and want a refund. Please visit the following link to initiate the refund: https://t.co/DEZlC0LmUG.
— Ask PlayStation (@AskPlayStation) December 18, 2020
Pihak dari Playstation sendiri menawarkan pengembalian penuh untuk siapapun yang sudah membeli game tersebut.
Ya menurut saya keputusan yang dibuat Playstation itu sudah benar, mereka menariknya karena tidak ingin semakin banyak orang yang membeli dan berakhir dengan kekecewaan.
Sembari menunggu developer game Cyberpunk 2077 memperbaiki semua kekurangan yang ada memang lebih baik untuk menarik game tersebut.
Mungkin kalau saja game ini ditunda sebentar saja dalam perilisannya hal-hal di atas tidak akan terjadi.
Tapi ya mau bagaimana lagi, pihak developer sendiri mendapat banyak sekali tekanan, bahkan beberapa waktu sebelum game ini dirilis salah satu Senior Game Designer untuk Cyberpunk 2077 mendapat pesan ancaman pembunuhan.
I want to address one thing in regards of the @CyberpunkGame delay.
— Andrzej Zawadzki (@ZawAndy) October 27, 2020
I understand you're feeling angry, disappointed and want to voice your opinion about it.
However, sending death threats to the developers is absolutely unacceptable and just wrong. We are people, just like you.
Dilansir dari cuitan twitter Andrezj Zawadzki tersebut kita bisa melihat betapa tertekannya para pekerja yang ada dibalik game Cyberpunk 2077 ini.
Ya semoga saja permasalahan mengenai Cyberpunk 2077 ini cepat selesai.
Dan buat kalian yang masih belum memainkan game ini, tenang saja sembari menunggu pembaruan game ini menabunglah dan segera beli PC maupun konsol game favorit kalian.
Post a Comment for "Cyberpunk 2077 Game Prematur? Banyak Pemain Ajukan Refund"