Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ini Dia Tempat Terbaik Nikmati Keindahan Sunset di Jepang!

Sunset di Jepang

Jepang memiliki julukan sebagai negeri matahari terbit. 

Orang Jepang sangat menghormati matahari, dan matahari terbit di Jepang sangat indah untuk dilihat. 

Namun keindahan matahari terbit baru bisa kamu nikmati pada jam 4 pagi, dimana masih belum banyak orang yang bangun dari tidurnya.

Sehingga bagi banyak orang, akan lebih menyenangkan untuk menikmati keindahan matahari terbenam di Jepang. 

Tak kalah indah dari matahari terbit, tergantung dari musimnya, matahari biasanya mulai terbenam sekitar pukul 06.30 - 07.00 malam, sehingga kamu tak perlu repot-repot untuk bangun pagi. 

Namun uada beberapa tempat yang lebih baik daripada yang lain ntuk menikmati keindahan matahari terbenam Jepang yang luar biasa. 

Berikut adalah lima tempat terbaik untuk menyaksikan terbenamnya matahari di Jepang; 

1. Observatorium Gedung Pemerintah Metropolitan Tokyo (Shinjuku)

Sunset di Obsevatorium Gedung pemerintahan Tokyo

Bagi kalian yang merupakan turis di Jepang dengan ongkos terbatas, kamu tetap bisa menikmati keindahan sunset di Jepang tanpa harus keluarkan Budget lebih. 

Keindahan matahari terbenam juga dapat dinikmati di tengah pusat kota. 

Dari puncak gedung pemerintah metropolitan tokyo di Shinjuku yang menawarkan observatorium gratis, kamu dapat melihat seluruh Tokyo saat matahari turun secara perlahan dari singgasananya. 

Sangat menakjubkan dapat melihat pemandangan makro dari kota metropolis terbesar di dunia, bahkan akan menjadi lebih baik lagi krna kamu dapat peralihan kota tersebut dari siang hari ke malam hari. 

Langit menjadi merah muda, lalu ungu saat matahari terbenam, dan Anda dapat menyaksikan lampu di seluruh distrik nyala saat bersamaan. 

Ketika langit menjadi hitam dan yang dapat kamu lihat hanyalah lautan cahaya, percayalah akan sulit untuk tidak kagum pada kenyataan bahwa yang kamu lihat pada saat itu adalah buatan manusia. 

2.  Jogajima 

Sunset di Jogajima

Jogajima adalah sebuah pulau  yang menawarkan pemandangan matahari terbenam dari gunung Fuji. 

Pulau ini memiliki taman bermain air yang sempurna berupa pantai berbatu. 

Ada area dangkal luas yang sempurna untuk snorkling, terowongan batu alami, dan banyak lagi. 

Pemandangan matahari terbenam dari Jogajima sangat menakjubkan. 

Kamu dapat menikmati keindahan matahari terbenam tanpa penghalang apapun. 

Hanya ada kamu, gunung, matahari, dan deruan ombak yang menenangkan. 

3. Gunung Fuji

Sunset di Gunung Fuji

Siapa yang tak mengenal gunung Fuji? 

Mendaki gunung Fuji memang bukanlah hal yang mudah dan membutuhkan usaha dan juga kesabaran. 

Namun setibanya dipuncak, kamu akan segera merasa pengorbanan yang diberikan adalah sesuatu yang pantas. 

Setelah empat hingga delapan jam mendaki susah payah, kamu akan disambut dengan salah satu pemandangan paling menakjubkan yang mungkin pernah kamu alami. 

Memandang dunia dari ketinggian 3.500 meter adalah hal yang sangat spesial. 

Kamu akan berada jauh diatas awan dan kamu akan melihat mereka sebagai selimut halus yang sangat lembut.

4. kawaguchi-ko

Sunset di kawaguchi-ko

Kawaguchi-Ko adalah danau besar yang terletak di Kaki gunung Fuji dan bisa dicapai dengan perjalanan bus yang relatif singkat, sehingga tak begitu membutuhkan banyak upaya seperti mendaki gunung Fuji. 

Setelah tiba di Kawaguchi-ko, kamu bisa mengambil salah satu ryokan dan sarapan tradisional Jepang.

Melihat ke seberang danau di kaki gunung, kamu dapat melihat pantulan sempurna dari gunung Fuji di perairan danau yang tenang, 

Pemandangan tersebut masih akan menajdi lebih menakjubkan saat metahari terbenam dibalik gunung Fuji dan dunia di sekelilingmu akan menjadi gelap. 

Transisi sempurna dari siang ke malam adalah hal yang benar-benar tak terlupakan. 

5. Kepulauan Oki, Prefektur Shimane

Sunset di Kepulauan Oki

Terletak di Laut Jepang, Kepulauan Oki terdiri dari empat pulau berpenghuni, dan tempat paling sempurna adalah yang terkecil dari empat pulau tersebut, bernama Chiburi

Sebuah tujuan wisata yang sedikit rahasia bagi mereka yang menyukai laut, dan gunung. 

Chiburi memiliki kurang dari 600 penduduk dan memiliki pemandangan matahari terbenam yang sangat menakjubkan. 


Bagaimana, Indah dan memukau sekali bukan? 

Semoga suatu saat bisa menikmati langsung ya!



Sumber : Soranews24

Summersnow
Summersnow Roses are red, Vioelets are blue. It's nice to know you :)

Post a Comment for "Ini Dia Tempat Terbaik Nikmati Keindahan Sunset di Jepang!"